Senin, 13 November 2017

Model Pengembangan RPP SMA Tahun 2017

  Guru Kelas       Senin, 13 November 2017
Model Pengembangan RPP SMA Tahun 2017
Model Pengembangan RPP SMA Tahun 2017 ini di buat Untuk menyiapkan kemampuan guru dalam menyusun RPP, membantu guru dalam mengembangkan RPP sesuai dengan karakteristik mata pelajaran yang diampunya, Memahami konsep, prinsip pembelajaran dan pengalaman belajar, dan Terampil menyusun perencanaan pembelajaran. Dalam Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 22 Tahun 2016 tentang Standar Proses disebutkan bahwa Standar Proses merupakan kriteria mengenai pelaksanaan pembelajaran pada satuan pendidikan untuk mencapai standar kompetensi lulusan. Pembelajaran yang baik apabila penerapannya dilaksanakan secara interaktif, inspiratif, menyenangkan, menantang, memotivasi siswa untuk berpartisipasi aktif, serta memberikan ruang yang cukup bagi prakarsa, kreativitas, dan kemandirian sesuai dengan bakat, minat, dan perkembangan fisik serta psikologis siswa. Untuk itu setiap satuan pendidikan perlu melakukan perencanaan pembelajaran, pelaksanaan proses pembelajaran serta penilaian proses pembelajaran dengan strategi yang benar untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas ketercapaian kompetensi lulusan.

Selanjutnya, pelaksanaan pembelajaran dapat berjalan dengan baik apabila guru merencanakannya dengan baik. Perencanaan pembelajaran ini dikenal dengan RPP (Rencana Pelaksanaan Pembelajaran). Setiap guru pada satuan pendidikan berkewajiban menyusun RPP. Apabila guru menyusun RPP lengkap dan sistematis, maka pembelajaran dapat berlangsung secara interaktif, inspiratif, menyenangkan, menantang, efisien, memotivasi siswa untuk berpartisipasi aktif, serta memberikan ruang yang cukup bagi prakarsa, kreativitas, dan kemandirian sesuai dengan bakat, minat, dan perkembangan fisik serta psikologis siswa sebagaimana diharapkan pada Standar Proses. Oleh karena itu, setiap guru wajib menyusun RPP lengkap dan sistematis.

Model Pengembangan RPP SMA 2017

Di samping RPP, guru juga harus menyiapkan media dan sumber belajar, serta penilaian pembelajaran yang dikembangkan baik secara individual maupun kelompok. RPP merupakan taught curriculum yang berarti bahwa apa yang dirancang dalam kurikulum harus tertuang dalam RPP untuk mencapai hasil belajar siswa atau learned curriculum yang merupakan hasil langsung dari pengalaman belajar yang dirancangkan dalam RPP. Agar harapan ini dapat tercapai dengan baik, maka guru harus menyusun perencanaan pembelajaran lengkap dan sistematis termasuk penilaiannya.
RPP sering menjadi kendala tersendiri di kalangan guru. Beberapa faktor penyebab antara lain (1) guru belum sepenuhnya memahami esensi dari masing-masing komponen penyusun RPP, (2) Peraturan yang mengatur tentang pembelajaran belum dibaca dengan utuh atau bahkan tidak pernah dibaca, (3) kemudahan mendapatkan file RPP dari guru satu ke guru lain yang sebenarnya tidak bisa diterapkan di kelas karena modalitas, karakteristik, potensi siswanya berbeda, namun RPP tersebut tetap saja digunakan, dan (4) kecenderungan berpikir bahwa RPP merupakan pemenuhan administrasi saja. Kendala ini dapat teratasi jika guru mau berubah, dari pemahaman RPP sebagai pemenuhan administrasi menuju RPP sebagai kewajiban profesional.

Berikut Admin sajikan daftar isi dari Model Pengembangan RPP SMA Tahun 2017.
DAFTAR ISI
SAMBUTAN
KATA PENGANTAR
DAFTAR ISI ..................................................................................................................... i
PENDAHULUAN ................................................................................................................. 1
A. Latar Belakang .............................................................................................................. 1
B. Tujuan ............................................................................................................................ 1
C. Ruang Lingkup .............................................................................................................. 2
D. Landasan Hukum .......................................................................................................... 2
BAB II ................................................................................................................................... 3
KONSEP, PRINSIP PEMBELAJARAN DAN PENGALAMAN BELAJAR ..................... 3
A. Konsep Pembelajaran .................................................................................................. 3
B. Prinsip Pembelajaran ................................................................................................... 4
C. Pengalaman Belajar ...................................................................................................... 5
BAB III .................................................................................................................................. 7
PERENCANAAN PEMBELAJARAN ................................................................................. 7
A. Komponen RPP ............................................................................................................. 7
B. Prinsip Penyusunan RPP ............................................................................................. 7
C. Langkah penyusunan RPP ........................................................................................... 8
PENUTUP ............................................................................................................................. 9
DAFTAR PUSTAKA .......................................................................................................... 10
Lampiran 1 Alternatif-alternatif Penyajian RPP............................................................. 11
Lampiran 2 Contoh RPP .................................................................................................... 15

Demikian sekilas yang dapat di sampaikan pada artikel ini mengenai Model RPP SMA, dan untuk lebih lengkap mengenai isi dan pejelasan serta pembahasan dari hal tersebut Bapak dan Ibu dapat mendownload filenya secara lengkap dalam bentuk pdf pada link yang telah Admin sediakan di bawah ini.
Download Model Pengembangan RPP SMA Tahun 2017 pdf
logoblog
Klik Bagikan sebelum Download

Thanks for reading Model Pengembangan RPP SMA Tahun 2017, Silahkan Share dulu sebelum Anda Download file lengkapnya di bawah ini!

SILAHKAN SHARE/BAGIKAN DAHULU SEBELUM MENDOWNLOAD FILE LENGKAPNYA DI BAWAH INI !
Previous
« Prev Post

Tidak ada komentar:

Posting Komentar